Senin, 22 Oktober 2012

Cara Aman Bersihkan Ikan



detail berita
Membersihkan ikan (Foto: Getty Images)
KENDATI memiliki kandungan protein yang tinggi, ikan tak selamanya aman dikonsumsi. Pasalnya, ikan juga tak luput dari kontaminasi bakteri. Karenanya, dibutuhkan prosedur pembersihan yang tepat agar ikan dapat dikonsumsi dengan aman.

Ada beberapa elemen yang dapat Anda gunakan untuk membersihkan ikan, termasuk menggunakan air keran, air es, dan air panas. Selain itu, proses fillet dapat menghilangkan bagian-bagian ikan yang tidak boleh dikonsumsi, sehingga Anda dapat menikmati makanan lezat dan bersih.

Untuk memudahkan Anda dalam proses membersihkan ikan, berikut tip yang dilansir Ehow.

Es

Langkah pertama untuk membersihkan ikan adalah memastikan bahwa ikan benar-benar disimpan di atas es. Karena es membantu dalam proses pembersihan. Untuk membuat ikan selalu segar, masukkan di dalam es. Itu dilakukan agar membantu Anda menjaga insang agar selalu berwarna pink merah atau cerah, dan terlihat lembap.

Ikan harus memiliki aroma "amis" yang khas, tetapi jika aromanya sangat kuat, maka ikan tidak aman untuk dikonsumsi. Tanda-tanda lain yang menunjukkan Anda tidak boleh mengonsumsi ikan ialah jika insang ikan berwarna merah muda, putih atau kusam, mata berawan dan kulit berlendir.

Air ledeng

Salah satu elemen paling penting dalam membersihkan ikan ialah menggunakan air keran. Hal ini dapat dilakukan sebelum diletakkan di atas es.

Air keran akan membersihkan kotoran di ikan. Hal ini juga dapat membantu untuk membilas beberapa bakteri, sehingga lebih baik dibersihkan dengan air panas.

Filleting

Filleting ikan berfungsi untuk membersihkan tulang rusuk, kulit, dan beberapa lemak untuk mengurangi kontaminasi sehingga membuat ikan aman untuk dikonsumsi.

Untuk fillet ikan, Anda perlu pisau dengan pisau fillet serta permukaan memotong dengan datar. Selama proses filleting, ikan dipotong sepanjang perut pada kedua sisi kiri dan kanan dari insang hingga ekor. Setelah itu sekali lagi dibilas dengan air keran dingin.

Memasak

Memasak ikan adalah salah satu metode yang paling penting untuk membersihkan ikan. Namun jika Anda lebih suka makan ikan mentah, pertimbangkan proses pembekuan ikan. Setidaknya tujuh hari untuk membantu membunuh parasit pada ikan, karena di dalam bakteri ikan terdapat cacing pita atau cacing gelang.

Selain itu, Anda juga bisa merebus ikan selama beberapa menit untuk membantu mengurangi bakteri sebelum menyuguhkan ikan mentah. (nsa)

0 komentar:

Posting Komentar

 
Copyright © . Info Perikanan - Posts · Comments
Theme Template by BTDesigner · Powered by Blogger